Home

Senin, 03 Januari 2011

Yuu SHirota


Yuu Shirota (24) mewarisi darah campuran dari ayahnya yang warga negara Jepang dan ibu Spanyol.  Dengan tinggi 188 cm dan berat 74 kg cukup menggambarkan betapa proporsional tubuh aktor kelahiran 26 Desember 1985 ini. Belum lagi garis wajah khas pria macho dengan hidung mancung dan mata memesona.
Sekilas memang tak bisa dipungkiri pesona fisik Shirota yang jadi fokus dan perhatian publik. Tapi melihat prestasi dan eksistensinya di ranah hiburan, kami yakin tak lagi ketampanan yang jadi nilai plus satu-satunya.
Shirota menjejakkan langkahnya sebagai selebriti awal 2000-an. Publik mulai ngeh lewat kemunculannya di video klip “Stay With You”-nya Mai Hoshimura medio 2002.  Tapi bicara seni, Shirota memperlihatkan bakatnya sejak kecil. Ketika itu Shirota menghabiskan masa tinggal di Barcelona pada usia 3-7 tahun, sambil mengasah kemampuan bermusik.
“Keluargaku pecinta musik. Sejak kecil, aku sering sekali mendengar mereka menyanyi bersama. Lama-lama aku tanpa sadar suka musik dan ingin belajar. Aku sering meminjam piano milik kakak dan minta tolong diajari ibu,” kenang Shirota.
Kecanduan musik membuat telinga dan jari jemari Shirota makin peka dengan alunan dan melodi indah. Perlahan ia mulai menciptakan lagu sendiri. “Pertama kali menciptakan lagu sampai selesai dan bisa didengar seutuhnya saat kelas empat SD. Judulnya ‘The Tear’,” papar cowok yang wajahnya disebut-sebut sangat pas memerankan tokoh anime kartun ini.
Kembali ke Jepang di usia tujuh tahun, Shirota kemudian menimba ilmu di SMU Horikoshi, Tokyo, sekolah yang juga dihuni seleb populer macam personal NEWS, Yamashi Tomohisa dan personel KAT-TUN, Tanaka Koki.
Entah karena bergaul dan dikelilingi teman-teman berjiwa seni tinggi juga, Shirota makin menikmati perannya di dunia hiburan. Tahun 2002, selain jadi model video klip Shirota juga memulai debutnya di panggung teater musikal Sailor Moon sebagai Tuxedo Tamen (Tuksedo Bertopeng-red) -- selain juga tetap jadi model iklan, video klip (“In My Life”-Misia), dan bintang tamu talk show di sela-sela kesibukannya berteater.
Ia aktor ketujuh yang diberi kepercayaan memerankan tokoh impian para gadis itu. Berkat akting ciamik dan vokal mumpuni, Shirota jadi langganan bintang Sailor Moon sebelum akhirnya mengumumkan kemundurannya pada 2004 dan diberi penghargaan bunga oleh Kousei Amano, aktor pertama yang memerankan Tuksedo Bertopeng di teater musikal Kaguya Island tahun 1999.
Kegemilangan di Sailor Moon  membawa Shirota menuju gerbang sukses sesungguhnya. Sutradara teater musikal The Prince of Tennis (TPOT) kepincut dan mengajaknya bergabung memerankan Kunimitsu Tezuka, kapten tenis berwatak serius dan berambisi membawa timnya menapaki tangga jawara.
Meski ia aktor ketiga yang memerankan tokoh Tezuka—sekarang dimainkan Ryoma Baba, Shirota tak menyia-nyiakan kesempatan dan bermain sebaik mungkin. Shirota pun terpilih masuk kumpulan D-BOYS—anggotanya diseleksi melalui audisi terbuka dengan partisipasi interaktif para fans--manajemen khusus aktor-aktor muda binaan Watanabe Entertainment yang juga dihuni Yuya Endo, Kotaro Yanagi, Yuichi Nakamura, dan masih banyak lagi.
Popularitas langsung meningkat tajam karena selayaknya Super Junior yang punya photobook dan reality show, D-BOYS juga merilis photobook (seri pertama April 2005 dan yang kedua Maret 2006-red) dan membagi kehidupan mereka di variety show berupa drama dokumenter bertajuk DD-Boys.
Mereka juga punya teater musikal D-BOYS STAGE. Dari situ peluang karier pun makin terbuka lebar karena meski dipromosikan sebagai grup dan dapat tawaran atas nama grup, para personel D-BOYS tak dihalangi kreativitasnya dalam bentuk kelompok kecil atau bahkan individu. Shirota masih bisa berkarya sebagai penyiar radio acara Marvelous Radio Vibration bersama Kotaro Yanagi dan Yukki.
Tak hanya itu, Shirota juga kebagian proyek solo bermain dalam versi layar lebar TPOT. Dengan pengalaman di teater musikal, Shirota tak terjebak dan bahkan bisa sangat apik dan memainkan karakter Tezuka dengan sangat memuaskan. TPOT pun menduduki peringkat sepuluh di minggu pembuka box office.
“TPOT menandai debut di dunia film. Aku sungguh sangat bangga dengan hasilnya,” tutur Shirota yang jugamempersembahkan dendangan merdunya dengan merilis album soundtrack The Prince of Tennis Imperial Match Hyotei Gakuen: Best Actor's Series 001.

Biodata Yuu SHirota
Nama : Yuu Shirota
TTL : 26 Desember 1985
Tinggi : 188 cm
Gol Darah : O
Hobby : Menulis lagu, karaoke, menonton acara komedi di TV, bermain Piano, Saxophone dan Gitar

Yuu Shirota di Prince of Tennis

ne film Pertama kali gw liat Yuu shiRota

Tetap Kelihatan Ganteng





credit by : www.tabloidbintang.com

2 komentar: